Pages

Jumat, 31 Desember 2010

Khasiat susu kedelai

Susu kedelai beberapa tahun yang lalu mungkin merupakan minuman yang populer, namun kini bisa dikatakan susu kedelai mulai memiliki peminat yang cukup banyak. Susu kedelai sendiri kini sudah mulai merambah ke berbagi tempat pemasaran, mulai dari di dalam bus kota yang penyajiannya seadanya saja dengan hanya di bungkus plastik sampai dengan mal-mal dalam kemasan yang lebih eksklusif.

KEUNTUNGAN BERAS ORGANIK

Beras organik lebih menguntungkan daripada beras non organik. mutu beras organik lebih sehat dan awet dan lebih enak. selain itu beras organik tidak mencemari lingkungan karena tidak menggunakan bahan kimia. Keuntungan yang didapat para petani beras organik juga lebih tinggi. Petani beras organik mendapatkan keuntunggan 34% dari biaya produksi. sedangkan petani beras non organik hanya mendapatkan keuntungan 16% dari biaya produksi. Oleh karena itu mari kita bertani dengan cara organik agar lebih menguntungkan dan dapat meningkatkan taraf hidup.

Kamis, 30 Desember 2010

MEDUSA

Dalam mitologi Yunani, Medusa (Yunani: Μέδουσα (Médousa), yang berarti "penjaga" atau "pelindung") adalah seorang wanita cantik dengan ular sebagai rambutnya. Siapapun yang menatap langsung pada matanya akan berubah menjadi batu. Medusa tewas di tangan Perseus, yang kemudian menggunakan kepalanya sebagai senjata sebelum diberikan kepada Athena untuk ditempatkan pada perisai.

Tiga gorgon bersaudari—Medusa, Stheno dan Euryale adalah anak dari dewa laut kuno Phorcys dan adiknya Ceto.
Dalam kisahnya, Stheno dan Euryale diceritakan sebagai makhluk abadi (immortal) sedangkan Medusa tidak. Oleh karena itu, Medusa dapat terbunuh oleh Perseus.
Versi terakhir dalam mitologi Medusa menceritakan bahwa Medusa awalnya adalah seorang perawan cantik, wanita idaman para lelaki, dan seorang pendeta wanita di kuil milik Athena. Namun kemudian ia disiksa dan diperkosa oleh Poseidon, Sang Dewa Laut di dalam kuil Athena.
Tentu saja hal ini membuat Athena marah, ia pun merubah rambut cantik Medusa menjadi ular dan mengutuk Medusa sehingga siapapun yang melihat matanya, akan menjadi batu.
Di tempat lain, Polydectes yang jatuh cinta kepada Danaë (ibunya Perseus) merancang suatu rencana yang licik untuk mengusir Perseus, agar ia dapat menikahi ibu Perseus. Ia menyuruh Perseus untuk membawakan kepala Medusa. Waktu itu Medusa dianggap sebagai monster yang dapat mengubah orang-orang disekitarnya menjadi batu, dan tidak ada satupun orang yang berani membunuhnya. Perseus tidak bisa menolak perintah Polydectes, ia pergi untuk mencari Medusa. Di tengah ketakutan dan kebingungannya, ia mendapatkan bantuan dari para dewa/dewi. Hermes memberikan pedang adamant padanya, lalu Athena memberikan perisai perunggu yang dipoles dengan baik, dan Hades memberikan helmet of invisibility --->>
Setelah mendapatkan barang-barang pemberian tersebut , Perseus tentu saja dapat membunuh Medusa dengan mudah. Perisai yang dibawa Perseus dipoles hingga menyerupai cermin, sehingga membuat Medusa menjadi batu karena melihat bayangannya sendiri. Lalu setelah Medusa menjadi batu, Perseus memenggal kepalanya.
Selama beberapa waktu, Perseus menggunakan kepala Medusa sebagai senjata. Lalu kemudian kepala itu diserahkan kepada Athena untuk ditaruh pada perisai Zeus

KEBERADAAN SUKU MAYA

Pada manuskrip peninggalan suku yang dikenal menguasai ilmu falak dan sistem penanggalan ini, disebutkan pada tanggal di atas akan muncul gelombang galaksi yang besar sehingga mengakibatkan terhentinya semua kegiatan di muka Bumi ini.
Di luar ramalan suku Maya yang belum diketahui dasar perhitungannya, menurut Deputi Bidang Sains Pengkajian dan Informasi Kedirgantaraan, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Bambang S Tedjasukmana, fenomena yang dapat diprakirakan kemunculannya pada sekitar tahun 2011-2012 adalah badai Matahari. Prediksi ini berdasarkan pemantauan pusat pemantau cuaca antariksa di beberapa negara sejak tahun 1960-an dan di Indonesia oleh Lapan sejak tahun 1975.
Dijelaskan, Sri Kaloka, Kepala Pusat Pemanfaatan Sains Antariksa Lapan, badai Matahari terjadi ketika muncul flare dan Coronal Mass Ejection (CME). Flare adalah ledakan besar di atmosfer Matahari yang dayanya setara dengan 66 juta kali ledakan bom atom Hiroshima. Adapun CME merupakan ledakan sangat besar yang menyebabkan lontaran partikel berkecepatan 400 kilometer per detik.
Gangguan cuaca Matahari ini dapat memengaruhi kondisi muatan antariksa hingga memengaruhi magnet Bumi, selanjutnya berdampak pada sistem kelistrikan, transportasi yang mengandalkan satelit navigasi global positioning system (GPS) dan sistem komunikasi yang menggunakan satelit komunikasi dan gelombang frekuensi tinggi (HF), serta dapat membahayakan kehidupan atau kesehatan manusia. “Karena gangguan magnet Bumi, pengguna alat pacu jantung dapat mengalami gangguan yang berarti,” ujar Sri.
Langkah antisipatif
Dari Matahari, miliaran partikel elektron sampai ke lapisan ionosfer Bumi dalam waktu empat hari, jelas Jiyo Harjosuwito, Kepala Kelompok Peneliti Ionosfer dan Propagasi Gelombang Radio. Dampak dari serbuan partikel elektron itu di kutub magnet Bumi berlangsung selama beberapa hari. Selama waktu itu dapat dilakukan langkah antisipatif untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan.
Mengantisipasi munculnya badai antariksa itu, lanjut Bambang, Lapan tengah membangun pusat sistem pemantau cuaca antariksa terpadu di Pusat Pemanfaatan Sains Antariksa Lapan Bandung. Obyek yang dipantau antara lain lapisan ionosfer dan geomagnetik, serta gelombang radio. Sistem ini akan beroperasi penuh pada Januari 2009 mendatang.
Langkah antisipatif yang telah dilakukan Lapan adalah menghubungi pihak-pihak yang mungkin akan terkena dampak dari munculnya badai antariksa, yaitu Dephankam, TNI, Dephub, PLN, dan Depkominfo, serta pemerintah daerah. Saat ini pelatihan bagi aparat pemda yang mengoperasikan radio HF telah dilakukan sejak lama, kini telah ada sekitar 500 orang yang terlatih menghadapi gangguan sinyal radio.
Bambang mengimbau PLN agar melakukan langkah antisipatif dengan melakukan pemadaman sistem kelistrikan agar tidak terjadi dampak yang lebih buruk. Untuk itu, sosialisasi harus dilakukan pada masyarakat bila langkah itu akan diambil.
Selain itu, penerbangan dan pelayaran yang mengandalkan satelit GPS sebagai sistem navigasi hendaknya menggunakan sistem manual ketika badai antariksa terjadi, dalam memandu tinggal landas atau pendaratan pesawat terbang.
Perubahan densitas elektron akibat cuaca antariksa, jelas peneliti dari PPSA Lapan, Effendi, dapat mengubah kecepatan gelombang radio ketika melewati ionosfer sehingga menimbulkan delai propagasi pada sinyal GPS.
Perubahan ini mengakibatkan penyimpangan pada penentuan jarak dan posisi. Selain itu, komponen mikroelektronika pada satelit navigasi dan komunikasi akan mengalami kerusakan sehingga mengalami percepatan masa pakai, sehingga bisa tak berfungsi lagi.

GLOBAL WARMING

Global warming pada dasarnya merupakan fenomena peningkatan temperatur global dari tahun ke tahun karena terjadinya efek rumah kaca (greenhouse effect) yang disebabkan oleh meningkatnya emisi gas-gas seperti karbondioksida (CO2), metana (CH4), dinitrooksida (N2O) dan CFC sehingga energi matahari terperangkap dalam atmosfer bumi. Berbagai literatur menunjukkan kenaikan temperatur global – termasuk Indonesia – yang terjadi pada kisaran 1,5–40 Celcius pada akhir abad 21.
Pemanasan global mengakibatkan dampak yang luas dan serius bagi lingkungan bio-geofisik (seperti pelelehan es di kutub, kenaikan muka air laut, perluasan gurun pasir, peningkatan hujan dan banjir, perubahan iklim, punahnya flora dan fauna tertentu, migrasi fauna dan hama penyakit, dsb). Sedangkan dampak bagi aktivitas sosial-ekonomi masyarakat meliputi : (a) gangguan terhadap fungsi kawasan pesisir dan kota pantai, (b) gangguan terhadap fungsi prasarana dan sarana seperti jaringan jalan, pelabuhan dan bandara (c) gangguan terhadap permukiman penduduk, (d) pengurangan produktivitas lahan pertanian, (e) peningkatan resiko kanker dan wabah penyakit, dsb). Dalam makalah ini, fokus diberikan pada antisipasi terhadap dua dampak pemanasan global, yakni : kenaikan muka air laut (sea level rise) dan banjir.

Rabu, 29 Desember 2010

ASAL-USUL YUNANI KUNO

Yunani memiliki kesinambungan sejarah lebih dari 5,000 tahun. Bangsanya, disebut

Hellenes, setelah mendiami sebagian besar dari daerah Laut Hitam (Efxinos Pontos) dan

Laut Tengah menjelajah daerah sekitarnya, menyusun negara bagiannya, membuat

perjanjian-perjanjian komersil, dan menjelajah dunia luar, mulai dari Caucasus sampai

Atlantic dan dari Skandinavia samapi ke Ethiopia. Sebuah expedisi terkenal dari gabungan

daerah-daerah maritim Yunani ( Danaë atau penduduk laut ) mengepung Troy seperti

dinarasikan didalam sebuah karya sastra Eropa besar pertama, Homer's Iliad.

Bermacam-macam penduduk Yunani ditemukan sepanjang Laut Tengah, Asia Kecil, Laut

Adriatik, Laut Hitam dan pantai Afrika Utara akibat dari penjelajahan untuk mencari

tempat dan daerah komersil baru.

Selama periode Kalsik (Abad ke 5 S.M.), Yunani terdiri dari daerah-daerah bagian kecil

dan besar dalam bermacam-macam bentuk internasional (sederhana, federasi, federal,

konfederasi) dan bentuk-bentuk internal (kekerajaan, tirani, oligarkhi, demokrasi

konstitusional, dan lain-lain) yang paling terkenal ialah Athena, diikuti oleh Sparta

dan Thebes. Sebuah semangat kebebasan dan kasih yang membara membuat bangsa Yunani dapat

mengalahkan bangsa Persia, adikuasa pada saat itu, didalam peperangan yang terkenal

dalam sejarah kemanusiaan- Marathon, Termopylae, Salamis dan Plataea.

Pada paruh kedua abad ke 4 S.M., banyak daerah-daerah bagian di Yunani membentuk sebuah

Aliansi (Cœnon of Corinth) yang dipimpin oleh Alexander Agung sebagai Presiden dan

Panglima (Kaisar) dari Aliansi, Raja dari Macedonia ("Yunani takabara" dalam bahasa

persia kuno) menyatakan perang dengan Persia, membebaskan saudara-saudara mereka yang

terjajah, Ionian, dan menguasai daerah-daerah yang diketahui selanjutnya. Menghasilkan

sebuah masyarakat yang berkebudayaan Yunani mulai dari India Utara sampai Laut Tengah

barat dan dari Rusia Selatan sampai Sudan.

Pada tahun 146 S.M., Aliansi diatas jatuh ke bangsa Romawi. Pada tahun 330, ibukota

negara bagian Romawi berdiri didaerah baru, Roma Baru atau Konstantinopel, sebuah bentuk

popular, sebuah nama untuk memperingati Kaisar Romawi, pada saat itu, Konstantin Khloros

(Konstantin Agung). Para ahli sejarah sejak abad ke 19 lebih memilih, untuk alasan

referensi, menamakan periode terakhir sebagai Bizantium dengan tujuan untuk membedakan

2203 tahun wilayah Romawi menjadi dua periode. Selama periode kedua dunia budaya Yunani

klasik dari Yunani Kuno berubah menjadi dunia modern masyarakat barat dan kristen. Kata

Bizantium diambil dari wilayah yang sudah ada sebelumnya (Bizantium, dengan Megara

sebagai Metropolis) dimana ibukota baru berada, Konstantinopel.

Setelah ibukota dan wilayah jatuh ketangan Turki pada tahun 1453, bangsa Yunani berada

dibawah kekuasaan Ottoman hampir selama 400 tahun. Selama masa ini bahasa mereka, agama

mereka dan rasa identitas diri tetap kuat, yang menghasilkan banyak revolusi untuk

kemerdekaan meskipun gagal.

Pada tanggal 25 Maret 1821, bangsa Yunani memberontak kembali, kali ini berhasil, dan

pada tahun 1828, mereka mendapatkan kemerdekaannya. Sebagai sebuah negara baru yang

hanya terdiri dari sebagian kecil dari negara modern mereka, perjuangan untuk

membebaskan seluruh daerah yang dihuni oleh bangsa Yunani berlanjut. Pada tahun 1864,

kepulauan Ionian disatukan dengan Yunani; tahun 1881 sebagian dari Epirus dan Thessaly.

Crete, Kepulauan Aegean Timur dan Macedonian ditambahkan pada tahun 1913 dan Thrace

Barat tahun 1919. Setelah Perang Dunia II kepulauan Dodecanese juga dikembalikan ke

Yunani.

Sumber : greekembassy.or.id

Senin, 27 Desember 2010

Tugas Bahasa Indonesia 3

Kanker Darah (Leukimia)

Metode Pengembangan Tulisan
Kanker darah merupakan penyakit dalam klasifikasi kanker (istilah medis: neoplasma) pada darah atau sumsum tulang yang ditandai oleh perbanyakan secara tak normal atau transformasi maligna dari sel-sel pembentuk darah di sumsum tulang dan jaringan limfoid, umumnya terjadi pada leukosit (sel darah putih). Sel-sel normal di dalam sumsum tulang digantikan oleh sel tak normal atau abnormal. Sel abnormal ini keluar dari sumsum dan dapat ditemukan di dalam darah perifer atau darah tepi. Sel leukemia mempengaruhi hematopoiesis atau proses pembentukan sel darah normal dan imunitas tubuh penderita.Kata leukemia berarti darah putih, karena pada penderita ditemukan banyak sel darah putih sebelum diberi terapi. Sel darah putih yang tampak banyak merupakan sel yang muda, misalnya promielosit. Jumlah yang semakin meninggi ini dapat mengganggu fungsi normal dari sel lainnya.

Metode Pengembangan Sebab Akibat
Manifestasi leukemia akut merupakan akibat dari komplikasi yang terjadi pada neoplasma hematopoetik secara umum. Namun setiap leukemia akut memiliki ciri khasnya masing-masing. Secara garis besar, leukemia akut memiliki 3 tanda utama yaitu:
1. Jumlah sel di perifer yang sangat tinggi, sehingga menyebabkan terjadinya infiltrasi jaringan atau leukostasis
2.Penggantian elemen sumsum tulang normal yang dapat menghasilkan komplikasi sebagai akibat dari anemia,    trombositopenia, dan                      leukopenia
3. Pengeluaran faktor faali yang mengakibatkan komplikasi yang signifikan

Metode Contoh
Tanda dan Gejala Penyakit Leukemia
Gejala Leukemia yang ditimbulkan umumnya berbeda diantara penderita, namun demikian secara umum dapat digambarkan sebagai berikut :

1. Anemia. Penderita akan menampakkan cepat lelah, pucat dan bernafas cepat (sel darah merah dibawah normal menyebabkan oxygen      dalam tubuh kurang, akibatnya penderita bernafas cepat sebagai kompensasi pemenuhan kekurangan oxygen dalam tubuh).
2. Perdarahan. Ketika Platelet (sel pembeku darah) tidak terproduksi dengan wajar karena didominasi oleh sel darah putih, maka penderita     akan mengalami perdarahan dijaringan kulit (banyaknya jentik merah lebar/kecil dijaringan kulit).
3. Terserang Infeksi. Sel darah putih berperan sebagai pelindung daya tahan tubuh, terutama melawan penyakit infeksi. Pada Penderita      Leukemia, sel darah putih yang diterbentuk adalah tidak normal (abnormal) sehingga tidak berfungsi semestinya. Akibatnya tubuh si      penderita rentan terkena infeksi virus/bakteri, bahkan dengan sendirinya akan menampakkan keluhan adanya demam, keluar cairan putih         dari hidung (meler) dan batuk.
4. Nyeri Tulang dan Persendian. Hal ini disebabkan sebagai akibat dari sumsum tulang (bone marrow) mendesak padat oleh sel darah putih.
5. Nyeri Perut. Nyeri perut juga merupakan salah satu indikasi gejala leukemia, dimana sel leukemia dapat terkumpul pada organ ginjal, hati     dan empedu yang menyebabkan pembesaran pada organ-organ tubuh ini dan timbulah nyeri. Nyeri perut ini dapat berdampak hilangnya         nafsu makan penderita leukemia.
6. Pembengkakan Kelenjar Lympa. Penderita kemungkinan besar mengalami pembengkakan pada kelenjar lympa, baik itu yang dibawah     lengan, leher, dada dan lainnya. Kelenjar lympa bertugas menyaring darah, sel leukemia dapat terkumpul disini dan menyebabkan     pembengkakan.
7. Kesulitan Bernafas (Dyspnea). Penderita mungkin menampakkan gejala kesulitan bernafas dan nyeri dada, apabila terjadi hal ini maka harus     segera mendapatkan pertolongan medis.

Metode Klasifikasi
Pencegahan Leukemia
Pencegahan efektif dan efisian untuk leukemia belumlah ada, seperti halnya kanker-kanker yang lain. Kita hanya bisa menghindari besarnya faktor risiko saja, misalnya tidak merokok; mengurangi atau mencegah konsumsi zat karsinogenik; menghindari pemaparan radiasi sinar tertentu; menjalani pola hidup seimbang; dan rajin berolahraga.

Jumat, 24 Desember 2010

Seven Segment Display In VHDL

Seven segment display adalah sebuah rangkaian yang dapat menampilkan angka-angka desimal maupun heksadesimal. Seven segment display biasa tersusun atas 7 bagian yang setiap bagiannya merupakan LED (Light Emitting Diode) yang dapat menyala. Jika 7 bagian diode ini dinyalakan dengan aturan yang

Rabu, 17 November 2010

Tugas Membandingkan 2 Artikel Yang Berbeda.

Duka Warnai Idul Adha Pengungsi Merapi

Seputarindonesia.com,DOA PENGUNGSI, Seorang pengungsi berdoa seusai mengikuti salat Idul Adha di
halaman Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, kemarin. Suasana duka tampak mewarnai Idul Adha yang digelar di sejumlah posko pengungsi korban letusan Gunung Merapi.
SLEMAN(SINDO) – Duka mewarnai warga lereng Merapi yang merayakan Idul Adha 1431 Hijriah
kemarin.Bahkan,tak sedikit yang berlinang air mata saat berdoa bersama usai salat Id. Suasana ini
seperti terlihat dalam salat Id yang digelar di posko pengungsian Stadion Maguwoharjo, Depok,
Sleman, Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta. Tentrem, 55, misalnya.Warga Desa Umbulharjo, Kecamatan
Cangkringan, mengaku sedih karena teringat anggota keluarganya yang kini tidak bisa merayakan Idhul
Adha bersama-sama karena menjadi korban awan panas.
“Namun, saya tetap bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk beribadah. Setidaknya,masih bisa
terus memanjatkan doa bagi keluarga yang kini tak bersama lagi,” aku Tentrem, sembari sesekali
menitikkan air matanya, seusai salat Id. Adapun Suminah, 42, merasa sedih karena pikirannya masih
tertuju dengan keadaan rumah dan harta benda yang ditinggalkannya ke lokasi pengungsian.
Apalagi, warga Pakem ini sama sekali belum kembali ke rumah, termasuk menengok kebun salaknya
karena takut Merapi meletus lagi.“Tapi ya mau bagaimana lagi. Meski sedih dan nggak bisa tenang,
yang penting saya dan keluarga saya bisa selamat,”akunya. Pelaksanaan salat Idul Adha di Posko
Pengungsian Stadion Maguwoharjo ini dimulai pada pukul 07.00 WIB, dengan iman dan khatib dosen
FISIP UMY Suswanto.Selain diikuti ribuan pengungsi dan para relawan, Bupati Sleman dan ustad Hari Mukti juga mengikuti
salat Id di tempat ini.Salat dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban, yang bertempat di sisi
utara stadion tersebut. Sementara itu salat Id di Lapangan Pasturan atau Lapangan Pemerintah Daerah
(Pemda), Jalan Kartini,Kecamatan Muntilan, Magelang dan di Masjid Sirojuddin, Blabak, terlihat berbeda.
Ribuan jamaah yang mengikuti salat terlihat menggunakan masker karena abu vulkanik masih
menyelimuti wilayah itu.“Meski masih pagi, abu vulkanik beterbangan saat ada mobil maupun kendaraan
roda dua melintas di jalan sekitar lapangan. Jadi, saya memilih memakai masker,”ujar Khamidah,pengungsi di tempat pengungsian Pesantren Muhammadiyah. Sebagian jamaah adalah pengungsi
korban bencana letusan Merapi yang selama ini mengungsi di tempat pengungsian SMU Vanlith, SMU
Kanisius, Pesantren Muhammadiyah, dan Masjid Kauman.
Mereka berasal dari Kecamatan Srumbung, Dukun, dan Sawangan yang dekat dengan Gunung Merapi. Walau masih diwarnai abu vulkanik yang mengganggu dan kondisi lapangan yang agak becek,para pengungsi
terlihat melaksanakan salat dengan khidmat.Mereka khusyuk mengikuti imam dan mendengarkan khotbah
yang disampaikan oleh khatib. Dalam khotbahnya,imam sekaligus khatib salat Id Suratin Rahmad
menyatakan arti pentingnya bersabar dalam menghadapi bencana letusan Merapi oleh pengungsi dan
warga lainnya yang tidak terkena bencana.
Bencana letusan Merapi dan juga bencana lainnya seperti banjir bandang di Wasior dan tsunami di
Mentawai adalah merupakan cobaan dari Allah. Di tempat lain,Ketua Umum PP Muhammadiyah dalam
ceramah Idul Adhadisamping TuguPahlawan Surabaya mengingatkan bahwa rangkaian bencana yang melanda
Indonesia sebagai ujian dari Allah SWT.Dia menyebut, segala bentuk ujian dari-Nya,baik berupa rasa
ketakutan, kelaparan, kedahagaan, harta benda, bahkan ujian berupa nyawa,sudah ada dalam Alquran.
Dia juga mengingatkan bahwa kerusakan apa pun itu dikarenakan ulah manusia. Karena itu, dia
mengajak umat manusia untuk berbenah dan bertobat. Dari Amerika Serikat,Presiden Amerika Serikat
Barack Hussein Obama dan istrinya, Michelle, mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1431 Hijriah
kepada muslim di seluruh dunia,termasuk Indonesia.“
Michelle dan saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha kepada muslim di seluruh dunia dan
mendoakan keselamatan bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah haji,” katanya, sebagaimana
disampaikan Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta. Tahun ini, kata Obama, lebih dari 2 juta
jamaah haji yang berasal dari lebih 160 negara–termasuk Amerika Serikat–berkumpul di Mekkah dan
sekitarnya untuk menunaikan ibadah haji dan bersama- sama menjalankan salat.
Pada Hari Raya Idul Adha, umat muslim di seluruh dunia akan memperingati kesediaan Nabi Ibrahim
untuk mengorbankan putranya,Nabi Ismail,dan membagikan makanan kepada mereka yang kurang beruntung.
“Hal ini mengingatkan akan nilai-nilai bersama dan akar yang sama dari tiga agama besar di dunia,”kata Obama.

Sedihnya Rayakan Idul Adha di Pengungsian

Poskota.co.id,BANDUNG (Pos Kota) – Warga Kampung Cieunteung, Baleendah, Kabupaten Bandung, Rabu meneteskan air mata di tempat pengungsian karena tak bisa melaksanakan kurban saat merayakan Idul Adha tahun ini. ” Kami sedih karena tak bisa berkurban. Allah maha tahu kondisi kami yang sedang sedih. Rumah, dan harta lainnya terendam banjir berminggu-minggu,” kata Hilman,67,.

Dia mengakui, ratusan warga yang kini tinggal di pengungsian sama sekali tak ada yang korban karena mereka sedang dilanda musibah. Adapun hewan kurban yang disembelih murni merupakan sumbangan dari warga luar yang merasa kasihan ke pengungsi. ” Semua hewan kurban sudah disembelih pihak pantia. Dagingnya sudah dibagikan, namun kami kesulitan menyate karena tempatnya yang tak ada,” ujar dia yang mengungsi di gedung parpol di wilayah Kecamatan baleendah, Kabupaten Bandung.


Kiriman daging kurban, tambahnya sangat banyak, hanya warga belum bisa memasaknya lantaran kesulitan peralatan dan tempatnya sangat tidak mendukung. ” Jika dipaksakanan menyate di pengungsian sudah bisa dibayangkan asapnya. Bisa-bisa asap sate mnyelimut di ruangan gedung pengungsian. Kami masih mencari jalan supaya daging kitu bisa disate. Selama di pengungsian belum pernah merasakan enaknya makan sate,” aku dia lagi.

Warga lainnya, Subagja,50, yang sekaligus panitia kurban, menjelaskan, ratusan warga Cieunteung, yang merupakan korban banjir dan berada di pengungsian melakukan salat Ied di Mesjid At Taqwa. Mereka berdatangan ke mesjid sejak pukul 07.00 menggunakan perahu dari pengungsian menuju mesjid. ” Untung ada perahu, kalau tidak ada mereka tak akan bisa salat ied. ketinggian air masih diatas 80 CM,” katanya. (dono/B)


"Jika diperhatikan dari kedua artikel diatas,memang terlihat sama karna keduanya membahasa topik yang sama.tetapi pada kenyataannya hal itu sangat berbeda,di karenakan artikel pada koran Seputar Indonesia menggunakan tata bahasa yang baik dan baku.karena koran seputar Indonesia di tujukan untuk kalangan menengah ke atas. tetapi lain halnya pada koran Pos Kota yang menggunakan tata bahasa yang cenderung tidak menggunakan EYD.hal itu di karenakan koran Pos Kota di tujukan kepada kalangan menengah ke bawah. hal ini di sesuaikan dengan pembaca,karena si pembaca dari Pos Kota cenderung tidak mau di pusingkan dengan kata-kata yang baku seperti yang di gunakan oleh Seputar Indonesia."

Minggu, 24 Oktober 2010

Name Package Library

IEEE :
a. math_real
b. numeric_bit
c.numeric_std
d. std_logic_1164
e.std_logic_arith
f. std_logic_signed
g. std_logic_unsigned
h.vital_timing

STD :
a.standard
b. textio

WORK :
semua source code user akan dicompile dan dimasukkan ke dalam library ini

Multiflexer


library ieee;
use ieee.std_logic_1164.all;

entity kepletex is   
port(             
a,b,c,d,s1,s2: in bit;
y:out bit);
end kepletex;

architecture mux_arch of kepletex is
begin
proc: process is
begin
if (s1='0' and s2='0') then y <= a;
else if (s1='0' and s2='1') then y <= b;
else if (s1='1' and s2='0') then y <= c;
else if (s1='1' and s2='1') then y <= d;
end if;
end process proc;
end mux_arch;

entity sinyal is
port(
pa,pb,pc,pd,ps1,ps2:out bit);
end sinyal;

architecture sinyal_arch of sinyal is
begin
pros: process is
begin
pa <= '0';
pb <= '1';
pc <='1';
pd <= '0';
ps1 <= '1';
ps2 <= '0';
end process pros;
end sinyal_arch;

library work;
use work.all;

entity eksekusi is
end eksekusi;

architecture eksekusi_arch of eksekusi is
signal in1,in2,in3,in4,select1,select2,output: bit;
begin
w1: entity sinyal port map(in1,in2,in3,in4,select1,select2);
w2: entity kepletex port map(in1,in2,in3,in4,select1,select2,output);
end eksekusi_arch;

Senin, 18 Oktober 2010

Tentang FPGA (Field Programmable Gate Array)


FPGA adalah sebuah IC digital yang sering di gunakan untuk segala kebutuhan rangkaian digital. FPGA ini dapat mempermudah pemakai/user untuk merancang program yang di inginkan. FPGA terdiri dari gerbang-gerbang digital dimana masing-masing gerbangnya  dapat di konsfigurasikan antara satu sama lainnya. selain itu  FPGA juga merupakan sebuah IC digital yang dapat di pakai secara berulang-ulang untuk menyesuaikan dengan program yang akan di download ke dalam FPGA.Dan perlu di ketahui bahwa FPGA ini bersifat Volatile,yang artinya  ketika daya listrik yang menyuplainya mati maka secara otomatis FPGA akan kehilangan fungsinya.Jadi kelemahan FPGA ini adalah tidak mampu menyimpan program ketika supply tenaganya mati.

FPGA berkembang sejak tahun 1984,dan di produksi pertama kali oleh perusahaan Xilinx.setelah xilinx,baru menyusul perusahaan-perusahaan lainnya seperti Altera,Lattice, dan QuickLogic.Tetapi hanya dua perusahaan yang terkenal mendominasi produksi FPGA ini,yaitu Xilinx dan Altera.
FPGA tidak berbeda jauh dengan IC-IC  lainnya.Hanya saja FPGA memiliki bagian yang berbeda dengan IC lainnya. 

Perlu diketahui FPGA ini merupakan gabungan dari Digital IC PLD dan ASIC. dimana kedua Digital IC ini memiliki keunggulan masing-masing.
Diantaranya PLD (Programmable Logic Device) yang merupakan komponen elektronik yang di g unakan untuk membangun sirkuit digital reconfigurable. dimana kelebihan PLD ini dapat di customize.
dan ASIC (Application Spesific Integrate Circuit) adalah micro chip atau semi konduktor yang di rancang untuk aplikasi dengan fungsi yang lebih specific. ASIC ini bersufat Complex function yang artinya memiliki fungsi yang lengkap, dan juga ASIC mempunyai kelebihan yaitu implementasinya lebih mudah dan cepat.

Rabu, 13 Oktober 2010

BAHASA INDONESIA JATI DIRI BANGSA KITA


Kenapa kita masih perlu mempelajari bahasa Indonesia??
Jawabanya, karna Bahasa Indonesia adalah Jati diri dari bangsa kita yaitu Indonesia.dan bahasa indonesia juga merupakan bahasa nasional Negara kita. maka sangatlah penting untuk kita mempelajari lebih dalam lagi bahasa nasional Negara kita yang tercinta ini. Bahasa Indonesia juga salah satu bahasa yang relative mudah untuk di pelajari dalam kurun waktu yang cepat. dan hingga saat ini bahasa Indonesia merupakan bahasa yang hidup, yang terus menghasilakan kata-kata yang baru , baik dari hasil penciptaan maupun dari hasil penyerapan dari bahasa Melayu dan Bahasa Asing.
Bukan hanya itu bahasa Indonesia adalah bahasa pemersatu Negara kita,seperti yang tercantum dalam teks Sumpah Pemuda, Bahwa Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia dan Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung tinggi bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Maka berbanggalah kita dengan bahasa kita yakni Bahasa Indonesia. 

Kata Baku dan Tidak Baku


1.      saksama – seksama
2.      subjek – subyek
3.      subjektif – subyektif
4.      teknik – tehnik
5.      teknologi – tehnologi
6.      terampil – trampil
7.      telanjur – terlanjur
8.      telantar – terlantar
9.      anarkhi = anarki
10. anggauta = anggota
11. antri = antre
12. apotik = apotek
13. aquarium = akuarium
14. atheis = ateis
15. atlit = atlet
16. atmosfir = atmosfer
17. autobiografi = otobiografi
18. azas = asas
19. azasi = asasi
20. cabe = cabai
21. biosfir = biosfer
22. bis = bus
23. faham = paham
24. capek = capai
25. centimeter = sentimeter
26. cidera = cedera
27. cinderamata = cenderamata
28. culture = kultur
29. dalem = dalam
30. debet = debit
31. defaluasi = devaluasi
32. deputy = deputi
33. detil = detail
34. diagnosa = diagnosis
35. difinisi = definisi
36. dipersilahkan = dipersilakan
37. do'a = doa
38. duit = uang
39. duren = durian
40. dzat = zat
41. ekstrim = ekstrem
42. ekwivalen = ekuivalen
43. elit = elite
44. enggak = tidak
45. faham = paham
46. familiar = familier
47. fihak = pihak
48. fikir = pikir
49. frekwensi = frekuensi
50. frustasi = frustrasi
51. gampang = mudah
52. genteng = genting
53. glukosa = glukose
54. goa = gua
55. goncang = guncang
56. group = grup
57. gubug = gubuk
58. hadist = hadis
59. hakekat = hakikat
60. hektar = hektare
61. hembus = embus
62. hempas = empas
63. hetrogen = heterogen
64. himbau = imbau
65. himpit = impit
66. hipotesa = hipotesis
67. hipotik = hipotek
68. hirarkhi = hierarki
69. hisap = isap
70. hutang = utang
71. idiologi = ideologi
72. ihlas = ikhlas
73. ijasah = ijazah
74. ijin = izin
75. ilang = hilang
76. imajinasi = imaginasi
77. influensa = influenza
78. inpus = infus
79. institute = institut
80. insyaf = insaf
81. inteligen = intelijen
82. interograsi = interogasi
83. interospeksi = introspeksi
84. intrupsi = interupsi
85. isteri = istri
86. jadual = jadwal
87. jaman = zaman
88. jenasah = jenazah
89. jenius = genius
90. kaedah = kaidah
91. kalo = kalau
92. kangguru = kanguru
93. kantung = kantong
94. kaos = kaus
95. karir = karier
96. katagori = kategori
97. kharisma = karisma
98. konggres = Kongres
99. kongkrit = konkret
100. konperensi = konferensi

Senin, 03 Mei 2010

Computer Supported Cooperative Work


Istilah Computer Supported Cooperative Work (CSCW) pertama kali digunakan oleh Irene Greif dan Paul M. Cashman pada tahun 1984, pada sebuah workshop yang dihadiri oleh mereka yang tertarik dalam menggunakan teknologi untuk memudahkan pekerjaan mereka..Pada kesempatan yang sama pada tahun 1987, Dr. Charles Findley mempresentasikan konsep collaborative learning-work. Menurut, CSCW mengangkat isu seputar bagaimana aktivitas-aktivitas kolaboratif dan koordinasi didalamnya dapat didukung teknologi komputer. Beberapa orang menyamakan CSCW dengan groupware, namun yang lain mengatakan bahwa groupware merujuk kepada wujud nyata dari sistem berbasis komputer, sedangkan CSCW berfokus pada studi mengenai kakas dan teknik dari groupware itu sendiri, termasuk didalamnya efek yang timbul bail secara psikologi maupun sosial. Definisi yang diajukan mempertegas perbedaan diantara dua konsep ini :
Matriks CSCWSalah satu bentuk umum konseptualisasi sistem CSCW adalah dengan mengamati konteks dari penggunaan sistem tersebut. Contohnya adalah matriks CSCW, yang diperkenalkan pertama kali pada tahun 1988 oleh Johansen; dan juga muncul pada. Matriks dimaksud membagikonteks sebuah "work" ke dalam dua dimensi yakni waktu dan lokasi. Dimensi waktu dibagi menjadi kolaborasi yang dilakukan pada waktu yang bersamaan (sinkron), atau berbeda (asinkron). Dimensi lokasi dibagi menjadi kolaborasi yang dilakukan pada tempat yang sama, atau tempat yang terdistribusi.

Sabtu, 01 Mei 2010

Menciptakan Perpustakaan Pribadi

Menumbuhkan minat membaca bisa dilakukan dengan membuat perpustakaan pribadi di rumah. Tak harus besar,yang penting nyaman dan memiliki desain unik agar Anda dan anggota keluarga tidak merasa bosan.

Namanya perpustakaan pribadi, maka sifatnya pun bisa lebih pribadi. Ini keuntungan memiliki perpustakaan di rumah. Selain itu, desainnya dapat disesuaikan dengan selera kita.

Arsitek Nunung Adywijaya menjelaskan, perpustakaan adalah ruang pelengkap atau tambahan. Artinya, perpustakaan bisa memanfaatkan ruang yang tidak efektif di dalam rumah. Sebaiknya pilih tempat yang sunyi, misalnya ruang yang bersebelahan dengan kamar tidur.

”Secara umum fungsi perpustakaan adalah tempat penyimpanan dan ruang baca buku koleksi. Biasanya perpustakaan menjadi salah satu ruang di mana penghuni rumah dapat melampiaskan hobi di tengah kesibukannya. Umumnya ruang perpustakaan dilengkapi beberapa jenis buku koleksi, meja baca, kursi baca apabila diperlukan, dan lampu baca untuk menunjang kenyamanan di ruang tersebut,” kata Nunung.

Selintas jika Anda perhatikan, membuat ruang perpustakaan memang terlihat mudah. Padahal, sebenarnya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Pertama, ruang mana yang bakal Anda gunakan untuk perpustakaan. Ini juga berarti Anda harus memerhatikan kondisi luas lahan rumah.

Menurut konsultan arsitektur Widjaja Wardana, ukuran ruang untuk perpustakaan paling minim adalah 6 x 8 meter persegi.Dengan ukuran sebesar itu, Anda dapat menciptakan ruang perpustakaan yang nyaman bagi diri sendiri dan keluarga.

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah kekuatan struktur. Jika Anda hobi baca buku dan ingin membuat ruang baca atau perpustakaan, sebaiknya pilih tempat dengan struktur bangunan yang kuat. Misalnya, sebut Widjaja, berat buku hampir 800 kilogram diletakkan di sebuah meja atau lemari berkaki empat.

Bila dihitung, tiap kaki meja menanggung 200 kilogram buku. Jika struktur tidak kuat, tentu perpustakaan Anda itu malah akan menjadi ruang hobi yang membahayakan.

Nunung menyebutkan, perhatikan jumlah koleksi buku yang hendak diletakkan di ruang tersebut. Menurut Nunung, jumlah koleksi buku bakal menentukan besaran ruang dan ukuran rak penyimpanan.

Jika koleksi buku yang Anda punya cukup banyak, sudah tentu Anda membutuhkan rak buku yang besar. Berbeda jika koleksi buku yang Anda miliki sedikit, maka rak buku pun dipilih yang kecil. Selanjutnya pengelompokan buku. Karena sifatnya perpustakaan pribadi, maka kelompokkanlah buku berdasarkan kenyamanan pemilik perpustakaan.

Misalnya, sebut Nunung, Anda bisa mengelompokkan buku berdasarkan nama pengarang ataupun jenis bukunya. Cara ini bisa membuat tatanan perpustakaan Anda menjadi lebih rapi.

Selain itu pengelompokan tersebut dapat memudahkan Anda untuk mencari buku yang sedang dibutuhkan dalam keadaan terdesak. Di samping itu, lanjut Nunung, biasanya ukuran besaran ruang juga disesuaikan dengan koleksi buku dan kebutuhan area bacanya. Karenanya, saran Nunung, akan lebih baik apabila ruang perpustakaan dibangun secara terpisah.

Namun, jika rumah tidak terlalu luas, bisa saja perpustakaan digabungkan dengan ruang lain. Namun, biasanya ruangan itu hanya menjadi tempat penyimpanan buku. Ruang yang dapat dimanfaatkan, antara lain area bawah tangga dan pojok ruangan yang bersifat masif. Pertimbangan lain yang wajib diperhatikan saat ingin membuat perpustakaan adalah sirkulasi udara dan cahaya.

Berhubung ruangan ini hendak dijadikan area untuk melakukan aktivitas membaca, maka unsur pencahayaan menjadi hal penting. Untuk menciptakan kenyamanan saat membaca, intensitas cahaya haruslah cukup tinggi. ”

Pencahayaan di perpustakaan secara umum diisyaratkan harus terang, sedangkan pencahayaan tambahan diberikan untuk lokasil-okasi tertentu yang memerlukan penerangan tambahan, misalnya lampu baca seperti jenis lampu TL. Sebab,l ampu jenis ini tidak terlalu panas,” papar Nunung.

Kipas angin bisa mengakibatkan paru-paru basah

Tidur dalam udara panas tentu sangat tidak nyaman, apalagi untuk bayi dan anak-anak. Untuk itulah, kini hampir di setiap kamar tidur tersedia penyejuk udara atau kipas angin agar udara lebih nyaman dan segar. Namun, benarkah tidur memakai kipas ataupun AC bisa membuat anak menderita paru-paru basah?

Menurut penjelasan dr I Gusti Ayu Nyoman Partiwi, SpA, sebenarnya tidak ada istilah medis untuk penyakit paru-paru basah. "Ini sebenarnya adalah penyakit pneumonia atau radang paru-paru. Namun, penyebabnya juga bukan karena tidur dengan kipas atau AC," papar dokter yang akrab disapa dr Tiwi ini.

Pneumonia merupakan penyakit radang paru-paru dan bisa menyerang siapa saja, dari bayi sampai usia lanjut. Bila pertahanan tubuh sedang rendah, bakteri penyebab pneumonia bisa memperbanyak diri dan menyebabkan penyakit.

Gejala utama pneumonia adalah batuk disertai napas cepat dan sesak napas. Anak dengan kondisi tersebut perlu segera dibawa ke dokter.

Untuk mencegah pneumonia, daya tahan tubuh anak perlu dikuatkan. Bila kondisi tubuh anak terpelihara dengan asupan gizi yang seimbang dan lingkungan bersih, anak akan terhindar dari penyakit ini.

"Boleh saja tidur dengan kipas angin atau AC, tapi sebaiknya jangan langsung diarahkan ke badan anak," saran dr Tiwi. Balita juga perlu mengganti pakaian secara berkala, terutama jika basah oleh keringat dan tidur di ruangan yang dingin.

Lama Menangis, Otak Bayi Bisa Rusak?

Pakar perkembangan anak di Inggris menyarankan para orangtua untuk tidak membiarkan bayi mereka menangis terlalu lama. Pasalnya, bayi yang menangis terlalu lama berisiko mengalami gangguan otak.

Klaim yang memunculkan perdebatan ini disampaikan Dr Penelope Leach dalam buku terbarunya The Essential First Year - What Babies Need Parents to Know. Dr Leach bilang, kajian riset terbaru membuktikan bahwa menangis dalam waktu lama dapat mengganggu pembentukan otak sehingga menimbulkan kesulitan bagi anak dalam belajar di masa hidupnya.

"Ini bukanlah sebuah opini, tetapi fakta bahwa membiarkan anak menangis itu berpotensi menimbulkan kerugian. Sekarang kami mengetahui mengapa hal itu berisiko," ujar pakar yang terkenal dengan bukunya pada 1970 berjudul Your Baby And Child: From Birth To Age Five.

Teori yang disodorkan Dr Leach memang bertolak belakang dengan keyakinan orangtua dan para ahli selama ini bahwa bayi boleh dibiarkan menangis selama 20 menit.  Beberapa pakar perkembangan lain, termasuk "Queen of Routine", Gina Ford—penulis buku The Contented Little Baby Book pada 1999—menyarankan para orangtua untuk menerapkan kebiasaan pada bayi mereka seperti membiarkan menangis hingga terbentuk pola tidur yang teratur.

Namun, Dr Leach mengatakan, bayi yang baru lahir belum memiliki kematangan secara mental untuk "belajar" tidur pada saat yang tepat.

"Bayi yang dibiarkan meronta dalam waktu yang cukup lama memang akan berhenti menangis, tetapi bukan karena ia telah belajar tidur sendiri dengan cara menyenangkan. Melainkan karena kelelahan dan putus asa mencari pertolongan," ungkap Dr Leach.

Lebih jauh Dr Leach menjelaskan bahwa menangis dapat memicu peningkatan produksi hormon stres, yakni kortisol. Dengan menangis dalam jangka waktu lama dan terjadi berulang kali, artinya kortisol yang diproduksi akan banyak sehingga dapat membahayakan otak. "Beberapa ahli saraf menggambarkan hal itu akan menjadi racun bagi otak," ujarnya.

Walau demikian, lanjut Dr Leach, fakta itu bukan berarti bahwa bayi tidak boleh menangis sama sekali, atau orangtua menjadi khawatir kalau anaknya menangis.

"Semua bayi menangis, lebih sering dibandingkan yang lainnya. Bukan berarti menangis adalah hal buruk bagi bayi, tetapi menangis yang tidak mendapatkan respons," paparnya.

Pendapat yang diungkap Dr Leach, yang juga dipublikasi sejumlah media massa Inggris, berbeda dengan hasil penelitian lain yang dipublikasikan bulan lalu. Penelitian tersebut digagas tim dari Murdoch Children's Research Institute, Australia.

Riset tersebut meneliti 225 bayi berusia enam bulan yang mendapatkan intervensi perilaku tidur. Hasil penelitian menunjukkan bayi dalam "kelompok kontrol"—atau mereka yang dibiarkan menangis dalam beberapa waktu tertentu—tidak mengalami dampak buruk baik secara emosional atau perkembangan perilakunya pada saat anak-anak.

Beberapa penelitian lain mengindikasikan bahwa 50 persen orangtua memiliki masalah dengan pola tidur anak-anaknya, dan sering kali akibat problem rumah tangga.

morning sickness bisa jadi keturunan

Anak perempuan yang memiliki ibu yang dilanda mual dan muntah atau morning sickness semasa hamil, beresiko tiga kali lebih besar untuk mengalaminya juga. Demikian menurut studi yang dilakukan para peneliti Norwegia.

Gejala morning sickness biasanya terjadi di trisemester awal kehamilan hingga usia janin 22 minggu. Pada beberapa kasus, mual dan muntah bisa menjadi parah dan mengganggu proses kehamilan. Kondisi ini bisa menyebabkan bayi lahir dengan berat rendah dan kelahiran prematur.

Sebuah studi yang dilakukan sejumlah peneliti dari Norwegian Institute of Public Health, Oslo, menemukan kaitan antara morning sickness dengan faktor keturunan.

Untuk kepentingan studi ini, peneliti mengumpulkan data dari 2,3 juta kelahiran antara tahun 1967 hingga 2006. Mereka melacak insiden hyperemesis gravidarum (mual dan muntah secara berlebihan) pada lebih dari 500.000 ibu dan anak perempuan dan 400.000 ibu dan istri dari anak laki-lakinya.

Diketahui bahwa bila si ibu mengalami kondisi tersebut, anak perempuannya juga beresiko tiga kali lebih besar akan mengalaminya. Sementara itu, risikonya lebih kecil pada menantu dari ibu yang menderita mual dan muntah kehamilan.

"Hyperemesis gravidarum adalah kondisi yang serius dan bisa mengancam kesehatan ibu dan janin. Dengan mengetahui faktor risiko dan penanganan yang tepat, risiko kesehatannya bisa diminimalkan," kata Brad Imler, presiden American Pregnancy Association.

Ia menambahkan, hyperemesis gravidarum terjadi pada 1 dari 100 atau 3 dari 100 kehamilan. Faktor genetik atau keturunan diduga juga menyebabkan kondisi ini. "Hasil penelitian ini menambahkan bukti bahwa faktor keturunan memang berpengaruh," katanya.



sumber.kompas

Jumat, 30 April 2010

J.K Rowling

Joanne Kathleen Rowling atau J.K. Rowling (lahir 31 Juli 1965 di Chipping Sodbury, dekat Bristol, Inggris). Ia menjadi sorotan kesusasteraan internasional pada tahun 1999 saat tiga seri pertama novel remaja Harry Potter mengambil alih tiga tempat teratas dalam daftar "New York Times best-seller" setelah memperoleh peringkat yang sama di Britania Raya. Kemudian, saat seri ke-4, Harry Potter dan Piala Api diterbitkan pada bulan Juli tahun 2000, seri ini menjadi buku paling laris penjualannya dalam sejarah.

Sebagai seorang lulusan Universitas Exeter, Rowling pindah ke Portugal pada tahun 1990 untuk mengajar Bahasa Inggris. Di sana ia menikah dengan seorang wartawan Portugis. Anak perempuannya, Jessica dilahirkan pada tahun 1993. Setelah perkawinan pertamanya berakhir dengan perceraian, Rowling pindah ke Edinburgh bersama dengan anaknya. Rowling menghadapi masalah untuk menghidupi keluarganya. Semasa hidup dalam kesulitan, Rowling mulai menulis sebuah buku. Ia mendapat ide tentang penulisan buku itu sewaktu dalam perjalanan menaiki kereta api dari Manchester ke London pada tahun 1990. Setelah beberapa kali ditolak, Rowling berhasil menjual buku Harry Potter dan Batu Bertuah untuk jumlah sebanyak $4000.

Menjelang musim panas pada tahun 2000, tiga buku pertama Harry Potter : Harry Potter dan Batu Bertuah, Harry Potter dan Kamar Rahasia, dan Harry Potter dan Tawanan Azkaban telah memperoleh keuntungan lebih kurang 480 juta dolar Amerika Serikat dalam masa tiga tahun dengan cetakan 35 juta naskah dalam 35 bahasa. Pada Juli 2000, Harry Potter dan Piala Api telah dicetak untuk pertama kalinya sebanyak 5,3 juta naskah dengan pesanan tambahan sebanyak 1,8 juta naskah. Buku kelimanya, Harry Potter dan Orde Phoenix telah mulai dipasarkan pada 21 Juni 2003, serentak di seluruh dunia setelah lebih kurang 3 tahun buku keempat diterbitkan. Buku keenam, Harry Potter dan Pangeran Berdarah-Campuran juga telah diluncurkan secara resmi pada 16 Juli 2005.
Harry Potter and the Sorcerer's Stone telah dibuat film yang mulai tayang pada 16 November 2001. Pada awal minggu pembukaannya di Amerika Serikat, telah memecahkan rekor dengan keuntungan sekitar 93,5 juta dolar Amerika Serikat (20 juta dolar lebih banyak dari pemegang rekor terdahulu yaitu film The Lost World : Jurassic Park (1999). Sekuel film seri ini, Harry Potter and the Chamber of Secrets, mulai ditayangkan pada 15 November 2002 dan menjadi film ketiga untuk pembukaan ujung minggu terbaik dalam sejarah pecah panggung. Film ketiga, Harry Potter and the Prisoner of Azkaban telah mulai ditayangkan pada 4 Juni 2004.

Penghujung Desember 2001, Rowling menikah dengan Dr. Neil Murray di Skotlandia. Anak kedua dan anak lelaki pertama mereka, David Gordon Rowling Murray, dilahirkan pada 24 Maret 2003, di Royal Infirmary, Edinburgh. Setelah mengumumkan buku keenam seri Harry Potter, Rowling melahirkan anak perempuan, Mackenzie Jean Rowling Murray pada 23 Januari 2005. Kini, J.K. Rowling telah mulai mengarang buku ketujuh, Harry Potter and the Deathly Hallows yang merupakan akhir dari seri Harry Potter.

Perempuan kelahiran 31 Juli 1965 itu, terhitung telah menulis tujuh novel Harry Poter. Buku kelimanya, Harry Potter and the Order of the Phoenix (2003), menyusul Harry Potter and the Half-Blood Prince (2005) dan Harry Potter and the Deathly Hallows (2007).

Rowling menjadi sangat beruntung, setelah keseluruhan edisi bukunya diproduksi dalam bentuk layar lebar. Dan keseluruhannya merengkuh kesuksesan yang luar biasa

Berikut data lengkap tentang Joanne Kathleen Rowling

Nama Lengkap : Joanne Kathleen Rowling

Lahir : Chipping Sodbury, 31 Juli 1965

Profesi : Penulis Novel Harry Potter

Suami : Dr. Neil Murray (suami kedua)

Anak :

* Jessica (dari suami pertama)
* David Gordon Rowling Murray
* Mackenzie Jean Rowling Murray

Pendidikan Terakhir : Lulusan Universitas Exeter

Karir :

* Staf Pengajar Bahasa Inggris di Portugal (1990)
* Penulis Novel Harry Potter Seri Ke 1-6 (Harry Potter dan Batu Bertuah, Harry Potter dan Kamar Rahasia, Harry Potter dan Tawanan Azkaban, Harry Potter dan Piala Api, Harry Potter dan Orde Phoenix, serta Harry Potter dan Pangeran Berdarah-Campuran)

Ref : http://www.ghabo.com/gpedia/index.php/Joanne_Kathleen_Rowling
http://m-suhud.blogspot.com/2007/10/biografi-jk-rowling.html

Rabu, 28 April 2010

Cuaca Tingkatkan Risiko Kanker Prostat

PENYEBAB kanker prostat kembali ditemukan. Sebuah penelitian terbaru ini menyebutkan cuaca dan iklim yang ekstrem di sebuah kota memiliki risiko tinggi warganya untuk menderita kanker prostat.

Penelitian yang dilakukan di Idaho State University, Amerika Serikat menunjukkan ada hubungan antara kekeringan, cuaca dingin dengan meningkatnya risiko menderita kanker prostat. “Kami menemukan bahwa cuaca dingin dan curah hujan yang rendah sangat berkorelasi dengan kanker prostat,” kata peneliti Sophie St-Hilaire dari Idaho State University, Amerika Serikat seperti dikutip Healthday.com.

Dia menambahkan, tren yang ada konsisten dengan apa yang diharapkan mengingat iklim berdampak terhadap pengendapan, penyerapan, dan degradasi polutan organik yang persisten termasuk pestisida.

St-Hilaire dan rekan-rekannya mempelajari tingkat risiko kanker prostat di sejumlah negara bagian di Amerika Serikat dan mencari hubungan antara pola cuaca lokal. Akhirnya mereka menemukan fakta bahwa hubungan antara cuaca dan kanker prostat mungkin ada karena cuaca dingin memperlambat degradasi polutan. Menurut informasi latar belakang dalam penelitian ini, kanker prostat akan menyerang seki-tar satu dari enam pria. Laporan ini menyebutkan bahwa penderita umumnya berada di belahan bumi utara.

“Penelitian ini memberikan hipotesis tambahan untuk distribusi penderita kanker prostat di belahan utara dan selatan, yang dibangun pada anggapan bahwa orang yang ada di lintang utara mungkin kekurangan vitamin D akibat paparan radiasi ultraviolet (UV) rendah selama musim dingin,” sebut St-Hilaire.

Selanjutnya, dia juga menambahkan, “Studi kami menunjukkan bahwa di samping kekurangan vitamin D yang berhubungan dengan paparan terhadap radiasi UV, kondisi meteorologi lainnya ternyata juga dapat secara signifikan memengaruhi timbulnya kanker prostat,” jelasnya.

Penelitian lainnya menemukan, pria tidak subur atau mandul akan berisiko dua kali lipat terserang kanker prostat dibandingkan pria yang subur. Studi ini dilakukan di Washington, Amerika Serikat terhadap lebih dari 20.000 orang. Parahnya, tipe kanker prostat yang menyerang pria mandul biasanya yang tipe ganas, mudah menyebar dan sulit disembuhkan. Temuan ini menunjukkan, pertumbuhan sel kanker dan kekurangan produksi sperma memiliki asal mula yang sama. Karena itu, pria yang dinyatakan mandul atau infertil dianjurkan segera memeriksakan diri untuk mendeteksi adanya kanker prostat. Penelitian ini dipublikasikan oleh jurnal Cancer.

Para peneliti membandingkan catatan kesehatan 22.000 pria yang berada di California IVF klinik dengan pria dari usia yang sama dari populasi umum. Mereka didiagnosis sebagai pria subur yang dinyatakan sehat dan bisa bebas dari kanker prostat. Kalaupun terserang, maka akan mudah disembuhkan karena tumor prostat masih dalam tingkat tumor jinak.

Sementara, bagi pria tak subur, peluang untuk mengobati kanker adalah 2,6 kali lebih sulit. Tim peneliti dari University of Washington ini menyebutkan, pria yang belum punya anak, sebaiknya memeriksakan tingkat kesuburannya. Sebab, infertilitas pada pria bisa terjadi secara biologis, seperti kekurangan kromosom seks, atau gaya hidup yang tidak sehat.

Kanker prostat adalah kanker yang paling umum ditemui di kalangan pria dan menjadi pembunuh terbesar kedua setelah kanker paru-paru. Hal itu didasarkan pada sejumlah penelitian di Amerika Serikat. Walau di Asia masih tergolong sedikit penderitanya, data dari 13 fakultas kedokteran negeri di Indonesia menunjukkan penderita kanker prostat termasuk tinggi.

Penyakit ganas ini tak bisa diabaikan karena telah membunuh sekitar 10.000 lelaki setiap kasus. Kanker prostat jarang menyerang laki-laki di bawah 45 tahun, kecuali bila ada di antara keluarga Anda yang punya riwayat penyakit tersebut.

Penyakit ini biasanya dapat disembuhkan bila terdeteksi dalam tahap dini. Celakanya, kanker ini sering tumbuh secara diamdiam dalam kelenjar prostat tanpa gejala apa pun sampai menyebar ke tulang dan jaringan di sekitarnya.

Itu sebabnya, penting sekali bagi pria dewasa untuk menjalani uji rektal digital yang memungkinkan dokter menemukan benjolan atau pembesaran pada prostat. Selain itu ada juga prostatespecific antigen blood test yaitu uji darah untuk mendeteksi sejenis protein yang keluar dari prostat apabila ada tumor.

Apabila dokter menemukan kanker, pengobatannya akan bergantung pada beberapa faktor, termasuk ukuran tumor, kecepatan pertumbuhannya, dan apakah penyakit itu telah menyebar ke luar prostat.

Pengobatan untuk ini antara lain dengan radiasi, pengangkatan prostat melalui pembedahan, dan terapi hormon untuk menurunkan kadar testosteron.


sumber: Okezone.com

Senin, 12 April 2010

Yogurt, yang nggak kalah khasiatnya

Ternyata si asam ,yogurt juga punya khasiat buat kwecantikan kulit .Selain buat kesehatan tubuh, yogurt juga dikenal baik buat menjaga kehalusan kulit.lAKTOSA yang berasal dari ekstrak ragi berfungsi sebagai astringent  penyegar .Asal kamu tahu keseringan minum yogurt ,bikin kulit jadi kelihatan halus,lembut dan ngagak kering.
Perawatan kulit pake yogurt ini,juga bisa dilakukandari, ‘luar;  Penelitian membuktikan,membersihkan kulit ,dengan yogurt ,lebih baik disbanding kan mandi sabun atau shower gel .
Yogurt,ini engak membuang pelembab alami yang ada di permukaan kulit .
         Selain itu bisa mencegah penimbunan toksin dalam perut,meningkatkan pungsi kekebalan sel tubuh,membentuk antibody buat melawan penyakit ,membantu mencegah kanker,terutama kanker usus dan kanker vagina, membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah, Enzim dalam yogurt membantu mengatasai masalah gas dalam perut dan kembung, membantu menetralkan asam urat dan mencegah infeksi saluran pencernaan. kalo udah tahu menfaatnya, waktubnya kamu minum yogurt, biar sehat dan cantik

Sumber: Tabloid Gaul

JALAN KAKI MENUNDA TULANG KEROPOS

    Orang berjalan kaki bukan berarti hidupnya “Susah” mulu lho.justru dengan berjalan kaki,banyak banget manfaat yang bisa di dapetin, salah satunya hemat uang. yang kedua, keringat yang keluar berarti membakar lemak. berikutnya bisa membentuk postur tubuh jadi lebih cihuy. manfaat lainnya lagi, dengan berjalan dapat mencegah tulang keropos , soalnya perkembangan tulang manusia itu di mulai dari sejak lahir sampai pubertas. Abis itu tulang masuk dalam masa penjagaan dan pengawasan , supaya tulang tetap kuat.
    Umur 50 tahun, tulang mulai memasuki ke dalam kondisi keropos. pelan-pelan kalo ngga di rawat dari muda ,partikel-partikelyang ada dalam tulang mulai layu. Banyak “orang dulu” yang masuk 50 tahun ke atas, mengalami pengeroposan tulang. hal ini karena, di masa penjagaan dan pengawasan tulang, ngga di beri asupan khusus buat tulang selain susu murni. bedanya dengan jaman sekarang, udah banyak banget produk kesehatan yang khusus buat mencegah pengeroposan tulang.
    Makin menarik, bahwa ada satu cara yang murah dan gampang buat menjaga tulang dari pengeroposan dini, caranya? Cuma perlu berjalan cepatselama 30 menit sesering mungkin dalam satu minggu. seengganya aktifitas ini bisa mengurangi penuaan pada tulang. konon menurut suatu penelitian, cewek yang rutin berjalan sejauh 12 km dalam seminggu, sanggup mereduksi pengeroposan pada tulang emp[at sampai tujuh tahun lebih lama dari perempuan yang berjalan lebih sedikit.
    Banyak dokter myaranin orang berjalan minimal 20 menit setiap hari buat menjaga kondidi tulang biar tetap baik. pastinya jadi lebih baik kalo di tambah dengan asupan yang signifikan dari luar, misalnay susu atau produk-produk lainnya yang bisa membantu memperkuat tulang.

Sumber : Tabloid Gaul_detikhot.com

Manfaat Madu untuk Kesehatan dan Kecantikan.

Untuk Kesehatan

    Madu dalam konsentrasi 30% hingga 50% fungsinya jauh lebih baik dari obat antibiotik.
Madu kental menghentikan pertumbuhan bakteri Candida alba. Madu yang mengencer hingga 40% menjadi bersifat bacteridal (pembunuh bakteri), sehingga mampu berperan sebagai anti bakteri dan anti jamur. Madu ampuh melawan Salmonela shigela, E. Coli dan Vibrio cholera penyebab penyakit kolera yang telah merenggut jutaan penduduk dunia.
    Madu dapat mengobati luka infeksi setelah operasi, borok, obat untuk terapi pasca operasi pasien kanker vulva, luka jahitan dan pencangkokan kulit.
Madu memperpendek masa hidup bakteri diare pada balita.
Sebagai obat luka, madu mampu menyerap air pada luka, sehingga mencegah infeksi dan memperbaiki jaringan dengan cepat. Madu menembus luka dalam, dan membantu pembentukan butiran jaringan baru. 
Madu menghentikan pertumbuhan organisme patogen pada pasien infeksi saluran kencing. 
    Karena mengandung gula yang cepat diserap oleh sistem pencernaan, madu adalah sumber energi instan.
Madu bersifat antibakteri karena keasaman alami dan hidrogen peroksida yang dihasilkannya.
Konsumsi madu secara teratur memperkuat sel darah putih untuk melawan bakteri dan penyakit yang diakibatkan oleh virus.
Madu baik untuk mata dan penglihatan.
Mengurangi efek yang ditimbulkan oleh racun.
Madu berguna untuk infeksi saluran kencing.
Madu mengatasi rasa pusing.
Madu yang langsung diambil dari sarangnya dapat meningkatkan berat badan., dan merupakan obat pencahar yang ringan.
Madu yang disimpan lama membantu metabolisma tubuh.
Madu bisa mengawetkan makanan. Kue-kue dengan menggunakan madu sebagai pengganti gula pasir akan lebih lama segarnya karena mengandung antibiotik alamiah.
Madu mengatasi gangguan pernapasan, terutama untuk mengusir dahak atau cairan yang menyumbat saluran pernapasan.
Madu dipercaya sebagai aprodisiak atau pembangkit gairah seksual.
Madu adalah disinfektan ringan, sehingga mampu menyembuhkan radang tenggorokan. Cairan manis ini juga bisa meningkatkan produksi saliva atau cairan ludah yang dapat membantu mengatasi tenggorokan yang kering atau teriritasi.
Para penyanyi opera memanfaatkan madu untuk memelihara kondisi tenggorokan mereka agar bisa menyanyi dengan kualitas suara yang prima.

Manfaat Air Putih Untuk Kesehatan

                                        Air adalah sumber kehidupan bagi semua makhluk. Tidak akan ada yang mampu hidup dalam ketiadaan air, dan manfaatnya tak pernah terhitung lagi banyaknya. Khusus untuk tubuh manusia.
  
    Air putih mempunyai 4 fungsi utama, yaitu :
1. Menjaga kelembapan organ di dalam tubuh.
2. Untuk menjaga agar darah dan getah bening dalam tubuh mempunyai volume dan kekentalan yang cukup.
3. Untuk mengatur suhu tubuh.
4. Air minum dalam jumlah yang cukup banyak akan mendorong terbuangnya racun atau toksin yang ada di dalam tubuh melalui keringat, air seni atau urine dan pernafasan.
 Menurut dr. Sukarliono dalam kompas Cyber Media menyebutkan, air yang baik adalah air yang tidak berbau serta tidak mengandung polutan seperti logam berat dan zat kimia seperti kaporit atau tawas.

Kriteria tersebut terdapat pada air minum dalam kemasan, tapi harus berhati-hati juga, karena tidak semua air minum dalam kemasan steril dari berbagai bakteri dan virus.

Adapun manfaat air putih yang lainnya yaitu sebagai penyembuh alami, untuk diet (minum air putih satu gelas setiap 11 kg kelebihan berat badan, misalnya tinggi badan 160 cm, dikurangi 110, berat badan ideal 50 kg, sehingga kelebihan berat badan sekitar ada 75 kg, jadi harus minum air putih sebanyak 2 gelas), untuk menyegarkan tubuh dan masih banyak lagi yang lainnya.

9 TAKTIK MEMILIH TEMAN YANG BAIK

Buat remaja kayak kamu dan temen-temen semua, berteman pasti jadi hal yang penting banget. Kamu bakal bete di kampus kalau ternyata ngga
dapet teman yang cocok sama kamu. Hanya saja ngga semua orang yang baru kenal bias jadi temen kamu. Pergaulan jaman sekarang yang makin bebas, bias saj ngasih pengaruh yang buruk buat kamu kalau kamu salah memilih teman. Karna pada dasarnya, teman yang baik,akan memberikan pengaruh baik pula buat kamu. Nah mau tahu gimana caranya nemuin temen yang baik,karna nyari teman yang baik itu susah-susah gampang lho…
Ini ia trik-trik mencari temanh yang baik.. simak yuuuk…
1.    Ngga Menjerumuskan
      Taman yang baik ngga akan menjerumuskan temannya ke hal-hal yang negative. ‘     berbuat negative      sama diri sendiri aja udah satu kesalahan,apalagi samapai     membuat orang celaka? Jadi kalau ada teman kamu yang ngajakin melakukan hal-    hal yang ngga bener,udah pasti dia bukan teman yang baik.

2.    Menularkan Hal Positif
    Teman yang baik bakal bikin kamu jadi pribadi yang lebih baik. Dia bias jadi     inspirator dan membuat  kamu kebawa semangat untuk berbuat yang terbaik demi     masa depan. Kalo kamu punya temen yang kaya gini, bakal  makin banyak     kegiatan positif dan bermanfaat yang kamu ikutin yang otomatis akan ngurangi     peluang kamu berbuat negative.

3.    Akrab sama Keluarganya
     Ruang lingkup pertemana, mau ngga mau ngga bias di pisahkan dari yang     namanya keluarga. Pepatah  Jawa bilang, bibit,bobot,bebet. Nah, begitu juga     dalam pertemanan. Kamu harus tahu gimana keluarganya. Kalo suasana dan     orang-orang di dalam keluarga temen kamu itu baik, kemungkinan besar teman     kamu juga oang yang baik dan kamu bias terus berteman sama dia.

4.    Menerima Apa Adanya
      Jadi teman yang baik bukan berarti ikut campur semua urusan, sampai ke masalah     temen yang paling pribadi. Boleh aja salih kasih saran dan masukan,tapi bukan     berarti bisa seenaknya ngerubah kamu atau temen kamu jadi sosok seperti yang di     inginkan. Biarlah teman menjadi dirinya sendiri begitu juga kamu,dengan jati diri     kamu dengan semua kekurangan dan kelebihannya.

5.    Teman di Segala Suasana
     Biarpun banyak teman yang kamu temui di kampus,bukan jaminan mereka semua     selalu bias atau ada saat kamu sedih dan susah. Ada temen yang cocoknya buat     temen seneng-senengan ajaatau temen jalan, ada juga tipe temen yang bias kamu     ajak berbagi dalam bermacam-macam suasana, ngga peduli kamu lagi susah atau     lagi seneng. Nah, disini kamu bias tau mana temen yang baik ayng bias jadi     sahabat sejati, dan mana temen yang gitu deh !


6.    Bisa Jaga Rahasia
     Namanya remaja pasti banyak banget kegiatannya, makanya jangan kaget kalo     cerita yang di curhatin ke temen-temen pastinya juga banyak, termasuk cerita soal     cowok atau gebetan. Cuma hati-hati aja, kamo kamu pengen curhat ke oran.     Cerita masalah pribadi ke sembarang temen, bias-bisa malah jadi gossip. Kalo         temen kamu malah jadi sumber gosipnya, jelas dia bukan temen yang baik,     sebaliknya kalo dia mau dengerin denganbaik dan menjaga kepercayaan yang     kamu kasih, itu baru namanya temen yang bener-bener baik.

7.    Peka Sama Keadaan Kamu
    Life must go on ? bener banget ! biarpun kadang kamu ngerasa down banget,     ngga usah putus asa. Kamu masih punya keluarga, saudara, pacar dan temen-    temen yang baik dan pasti mau Bantu kamu. Temen yang baik biasanya peka dan     peduli saman apa yang lagi di rasakan sama temennya. Ada pun situasinya, mau     lagi enak atau lagi bete. Bias di bilang ngga di mintapun temen rela membantu     dan siap menolong.

8.    Tulus dan Ngga Egois
    Temen yang baik ngga akan menusuk dari belakang. Pinter-pinter lah membaca     gelagat dan sikap temen-temen kamu. Kalo, temen kamu bermuka dua,     mendingan ngga usah di akrabin tapi harus tetep berhati-hati. Wajar tiaporang     punya egoisme, karna kamu juga begitu. Tapi kalo temen kamu selau ngutamain     kepentinganya sendiri dan ngga peduli sama kepentingan orang lain, bahkan     kepentingan temen sekalipun, orang kaya begini jelas bukan temen yang baik buat     kamu.

9.    Ngga Usah Keluar Malam
    Pergi dugem (dunia gemerlap) ke klub-klub atau kafe-kafe di pusat kota, dan ini     udah jadi kebiasaan temen. Gaya hidup kayak gini jelas ngga sehat. Ketemu sama     temen yang tipenya begini, ngga perlu bingung, kalo kamu ngerasa ngga cocok     dengan gaya hidupnya, ngga usah maksain diri. Kamu bias aja tetep berteman     sama dia tanpa kebawa-bawa ngikutin kebiasaannya. Siapa tahu dia juga bias jadi     temen ngobrol yang asik untuk hal-hal tetentu. Ambil positifnya aja dan ngga lupa     tetep jadi diri sendiri.


Sumber : Tabloid Gaul

Jumat, 02 April 2010

ALAM SEMESTA VERSI YANG LAIN

Hubble adalah sebuah teleskop luar angkasa yang ada di orbit bumi. Nama hubble sendiri di ambil dari nama seorang ilmuwan terkenal asal Amerika,Edwin Hubble, yang sekaligus nemuin hukum Hubble ( hukum astronomi tentang pergeseran merah dari cahaya yang datang dari galaksi yang jauh adalah sebanding dengan jaraknya. Hamper sebanyak ini, benda-benda luar angkasa yang sukses di dentifikasikan adalah jasa dari teleskop Hubble. Nah, Hubble punya nih gambaran tentang alam semesta, sebel7um seperti sekarang. Foto terbaru Hubble sehabis pertemuan dengan American Astrological Society ( di sebar luaskan belum lama ini), menampilkan foto “ keluarga : jagad raya yang menggambarkan galaksi di berbagai usia dan tingkat perkembangan yang berbeda.
    Kondisi alam semesta versi Hubble di golongkan masih kecil, setara dengan 600 juta tahun sehabis ledakan besar ( big bang), yang kata teori fifika di klaim sebagai kelahiran alam semesta. Tuh foto paling lengkap dari mulanya alam semesta loh. Foto tersebut menunjukan galaksi dengan bintang-bintang  berumur ribuan tahun.
    Bintang tersebut tersusun indah, sebuah tanda awal yang kuat dari kelompok (kluster) bintang untuk pertama kalinya. Galaksi muda belum berbentuk ( spiral atau elips) dan masih berwarna kebiruan. Maklum saja, galaksi belum berisi logam berat.
    Kalo kata professor astronomi terkenal Garth llingworth ( terlibat fofo paluncuran fof hubble) kalo pun lihat alat itu Cuma bisa ngeliat alam semesta pada kisaran 900 juta tahun setelah “ ledakan besar” atau 300 juta tahun lebih tua dari pada gambar rilisan Hubble paling anyar. Kira-kira udah ada makhluk hidup blom ya ??

GOOGLE EARTH NEMUIN KOTA YANG HILANG

Udah banyak tau kalo Google ngasih layanan yang luar biasa dan banyak manfaat buat orang banyak. ngga cuma jadi kotak pos, menampung gambar atau mesin pencari, Google juga dianggap berhasil dalam mengakomodir hal-hal yang ngga pernah lewat di otak. salah satunya sukses menemukan banyak kota-kota yang ngga terdeteksi oleh peta secara manual.
    Dengan sekali klik pake google earth (gambar via satelit), orang bias melihat letak salah satu kota yang di inginkan, sebutlah eldorado. Lewat Google Earth, para ilmuwan yang akhirnya bias menemuksn banyak tanda-tanda keberadaan kota itu.
    Kota ini kabarnya banyak misterinya. Konon rasa ingin tahu ini selalu berakhir dengan kabar tewasnya para pemburu atau ilmuwan tersebut di sekitar pulau Amazon (konon katanya emang ada disana tuh). Bukan apa-apa, gara-garanya banyak ilmuwan yang cuma modal rasa pengen tahu sama peta di tangan.
    Dengan teknologi Google Earth, beberapa ilmuwan asal Finlandia berhasil mecahin misteri tersebut. Mereka adalah Martti Parssinen, Desine scaan dan Alceu Ranzi. Biarpun baru indikasi atau tanda - tanda (200 tanda permukaan), beberapa media massa udah ngabarin suatu beria yang positif.
             Tanda – tanda itu adalah adanya sebuah kota yang benama El Dorado dan bisa di telusuri , berupa jalan ,jembatan , struktur tanah yang dan masih banyak lagi, semuanya ada di area hutan, yang katanya ada di sekitar Amazon yang merupakan sisa – sisa jejakpeninggalan El dorado. Gosip lagi, daerah tersebut pernah di tinggali sampe 60 ribu jiwa.
            Wah kalo bener ketemuan itu ada, aplikasi Google Earth Wajib di acungi jempol kan karena tenologi yang mendekatkan obyek gambar secara detail lewat satelit ini membantu banegt buat penelitian. Biaur pun masih butuh explorasi lebih dalam lagi, menurut seorang penulis terkenal, Davit Grann, temuan ini penting banget selama ini banyak yang mengira kota yang hilang itu Cuma jebakan maut dan bisa saja salah. Temuan ini bisa jadi sebauh rumah peradaban yang lebih besar

Sumber : Detiki-net.com